Minggu, 25 Maret 2012

Tips Belajar


Kesulitan belajar tidak hanya di alami oleh anak-anak tingkat SD saja, sampai dengan mahasiswa pun kadang merasa kesulitan untuk meraih belajar yang maksimal dengan waktu yang minimal. Berikut ini tips bagaimana belajar yang baik dan efektif.

1. Pilihlah waktu belajar yang paling efektif
Pemilihan waktu merupakan salah satu faktor yang penting agar tercipta konsentrasi penuh. Waktu yang paling tepat untuk belajar adalah pukul 02.00 sampai dengan subuh. Mengapa demikian…? Pukul 02.00 sampai dengan subuh adalah waktu sepertiga malam terakhir yang sunyi sehingga suasana akan mendukung konsentrasi dalam belajar. Selain hal tersebut, saat bangun tidur otak kita belum ada beban apapun/belum ada masalah yang dipikrkan. Namun sebelumnya harus tidur dulu dan bangun pukul 02.00. alangkah lebih baik jika sebelum belajar diawali dengan mengambil air wudlu dan sholat malam. Jadi lengkaplah antara belajar dan berdoa.
2. Ciptakan suasana yang nyaman
Banyak hal yang bisa buat suasana belajar menjadi nyaman. Kita bisa pilih lagu yang sesuai dengan mood kita. Tempat belajar juga bisa kita sesuaikan. Kalau sedang bosan di kamar bisa di teras atau di perpustakaan. Yang penting jangan sampai aktivitas belajar kita mengganggu dan terganggu oleh pihak lain.
3. Catatlah intisari dari materi
Belajarlah membuat  intisari atau kesimpulan dari setiap pelajaran yang sudah dibaca ulang. Kata-kata kunci inilah yang nanti berguna waktu kita mengulang pelajaran selama ujian.
4. Berlatih mengingat kata kunci
Kadang, mau tidak mau kita harus menghapal materi pelajaran yang lumayan banyak. Sebenarnya ini bisa disiasati. Buatlah kata-kata kunci dari setiap hapalan, supaya mudah diingat pada saat otak kita memanggilnya. 
5. Tekun dan rutin
Ketekunan dan rutinitas belajar akan mempegaruhi peningkatan prestasi belajar. Jika jarang belajar prestasi yang diraih tidak akan maksimal.  Untuk mendapatkan hasil yang baik buatlah jadwal harian materi utama yang harus dipelajari.
6. Kembangkan materi
Kalau kita sudah mengulang materi cobalah kita berpikir kritis ala ilmuwan., buatlah pertanyaan dalam hati dan cobalah mencari jawabannya. Misalkan dengan pertanyaan :  mengapa…?, Bagaimana…?
7. Memahami  materi
Belajar tidak sekedar hapalan tapi memahami. Dengan memahami  ini kita bisa mengembangkan materi –materi yang kita pelajari.
8. Buatlah soal dan jawablah
Jika kita sudah membaca dan meringkas intisari dari materi cobalah buat beberapa soal dan jawablah sendiri dengn tidak melihat buku atau catatan yang telah kita buat.
9. Buatlah jadwal waktu luang untuk refresh otak
Ingatlah bahwa Otak kita juga membutuhkan istirahat. Buatlah jadwal waktu luang untuk merefresh otak kita dengan kegiatan yang dapat memberikan rasa senang dan menyegarkan seperti jalan-jalan ke tempat yang sejuk atau berolahraga atau  dengan kegiatan lain selain membaca buku.

Semoga tips tersebut dapat bermanfaat.

Tidak ada komentar: